UPA LT ikuti kegiatan Penyusunan Perhitungan Biaya (Unit Cost) Tarif Layanan Penunjang Akademik


by Admin LDT
Mendalo – Upaya memberikan rasa keadilan, pelayanan prima dan transparansi bagi pembiayaan Pendidikan, Universitas Jambi (Unja) mengadakan Rapat Penyusunan Perhitungan Biaya (perhitungan unit cost) sebagai dasar penyusunan Tarif Layanan Penunjang Akademik.
Rapat yang diadakan secara daring ini dipimpin oleh Wakil Rektor Bidang Perencanaan, Keuangan, dan Umum , Prof. Dr. Ir. Depison, M.P. bersama Plt. Kepala Biro Perencanaan, Keuangan, dan Umum, Dr. Retno Kusniati, S.H., M.Hum, kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari ini dihadiri oleh Bapak Ibu Dekan seluruh Fakultas, Wakil Dekan, Kepala Laboratorium dan seluruh Pimpinan Unit Kerja yang ada di Unja, UPA LT diwakili oleh Kepala Laboratorium, Ir. Saitul Fakhri, M.Sc., Ph.D. yang didampingi Staf Penanggung Jawab Unit Cost Laboratorium UPA LT, Ayu Pranindya, A.Md.
Ada beberapa hal penting yang menjadi focus diskusi ini diantaranya Tarif Layanan ini nantinya akan berlaku selama 3 tahun kedepan untuk semua elemen baik itu sewa tempat, tarif layanan laboratorium fakultas dan semua jasa yang ditawarkan oleh Unja.
Dalam rapat ini juga di atur bahwa semua fakultas dan unit kerja yang ada wajib menginput semua layanan dan jasanya pada aplikasi berbasis website silabor secara berkala dan transparan, serta penyeragaman tarif layanan laboratorium untuk semua unit dan fakultas.
Dibawah kepemimpinan Ir. Saitul Fakhri, M.Sc., Ph.D., UPA LT menjadi pioneer dalam pelayanan terintegrasi melalui aplikasi silabor serta menjadi acuan bagi unit lain dalam penyusunan unit cost.
Jhoni Andika / Humas UPA LT
Recommended Posts

Maksimalkan Pelayanan, UPA LT Optimalisasi Alat Gas Chromatography
Januari 23, 2025